Bantenku - Lebak. Dalam rangka menanamkan pemahaman nilai-nilai luhur bangsa kepada masyarakat, yang di amanahkan oleh Undang Undang (UU),belum lama ini Vivi Sumantri jayabaya S.Sos.M.Si melakukan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI, termasuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Amanah UU inilah yang menjadi alasan Anggota DPR RI Vivi Sumantri Jayabaya mensosialisasikan empat pilar kebangsaan (Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika) kepada warga Kampung Sentral, Kecamatan Rangkasbitung Barat, Kabupaten Lebak, Propinsi Banten.
Dengan sosialisasi ini Vivi Sumantri berharap, Masyarakat memahami pentingnya dasar Negara untuk memperkokoh rasa persatuan bangsa dan mencintai Bangsa Indonesia. ” Dengan memahami empat pilar kebangsaan kita sebagai Bangsa Indonesia tidak mudah diadu domba,” tutur Politisi Demokrat dari Dapil Banten 1 yang meliputi Kabupaten Lebak dan Pandeglang.
Lebih jauh Vivi Sumantri mengataka" saat ini sangat banyak anggota masyarakat yang makin lemah rasa persatuannya termasuk masyarakat Lebak, kita sangat mudah termakan isu yang belum tentu kebenarannya. Hari-hari menjelang Pilkada Serentak ini saya berharap masyarakat bisa berkontribusi untuk menjaga persatuan dan ukhuwah Islamiyah antar sesama warga.ungkap Vivi Sumantri
Dalam kesempatan itu Vivi Sumantri juga mengingatkan masyarakat kabupaten Lebak untuk mengecek E-KTP apakah sudah perekaman, karena banyak manfaatnya. Ia menjelaskan, karena tahun politik maka situasi sedikit berbeda, masyarakat Kabupaten Lebak k jangan mudah terpancing berita Hoax atau tidak jelas, yang bisa memancing situasi dan kondisi menjadi tidak kondusif. Jika terjadi permasalahan segera dikomunikasikan, dirinya pun mengakui kalau standby 24 jam untuk monitor kondisi Kabupaten Lebak terutama selama pelaksanaan Pilkada Serentak 2018.
“Kita harus tunjukan bahwa Banten khususnya Kabupaten Lebak bisa melaksanakan Pilkada serentak secara aman, lancar dan tertib, kita harus tepis ketakutan terhadap anggapan bahwa Banten tidak aman, berpotensi konflik, kita juga bisa dewasa dalam berpolitik, ” Pungkas Vivi Sumantri. ( Hin.Red).